Jurusan Bahasa Inggris FBS UNP Sukses Laksanakan Konferensi TEFLIN ke- 67 dan ICOELT ke-9 secara Daring

Jurusan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang sukses melaksanakan konferensi TEFLIN ke-67 dan ICOELT ke-9 secara daring (9-11 September 2021). Konferensi TEFLIN tahun ini merupakan konferensi TEFLIN pertama yang dilaksanakan secara daring setelah diundur satu tahun sebelumnya karena pandemi COVID-19. Prof.Dr.M.Zaim selaku ketua pelaksana konferensi TEFLIN ke-67 ini mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang ikut menyukseskan konferensi terbesar dalam bidang pengajaran bahasa Inggris di Indonesia ini.

Konferensi TEFLIN-ICOELT yang bertemakan ” English Language Teaching and Learning Beyond The Border: Humanity, Innovation, Technology, and Communication ” ini menghadirkan banyak pakar di bidang pengajaran bahasa Inggris yang berasal dari berbagai negara seperti Prof. Beverly Derewianka dari Australia, Dr. Willy Renandia dari Singapura, Dr. Bradley Horn dari USA, Prof.Jihyeon Jeon dari Korea Selatan, Dr. Susan Gaer dari USA , Dr.Subhan Zein dari Australia, Dr. Gumawang Jati dari Indonesia , Prof.Joko Nurkamto dari Indonesia, Prof.Jirada Wudhthayagorn dari Thailand, Prof Ali Saukah dari Indonesia dan Prof. Yenni Rozimela dari Indonesia. Selain itu, konferensi ini juga diikuti oleh banyak pemakalah yang berasal dari dalam dan luar negeri.

Untuk tahun depan, konferensi TEFLIN akan dilaksanakan secara hybrid di Universitas Negeri Malang. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi situs berikut ini : Asia TEFL – Asia TEFL 2022 (um.ac.id) (RY)

Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris UNP Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah Konferensi TEFLIN Ke-67

Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris UNP diamanahkan sebagai tuan rumah konferensi TEFLIN ke-67. Konferensi ini merupakan konferensi terbesar di Indonesia tentang pengajaran dan pembelajaran bahasa inggris yang meliputi berbagai topik seperti pengajaran , linguistik, sastra, penilaian, kajian wacana, teknologi dll. Konferensi yang sempat tertunda karena pandemi COVID-19 ini akan dilaksanakan secara virtual pada tanggal 9-11 September 2021.

Tema yang diangkat pada konferensi TEFLIN kali ini adalah “English Language Teaching and Learning beyond the Border: Humanity, Innovation, Technology, and Communication” . Konferensi ini melibatkan banyak pembicara ternama dari dalam dan luar Indonesia seperti Prof. Beverly Derewianka (University of Wollongong, Australia ) , Prof.Jihyeon Jeon (President of ASIA TEFL, South Korea) , Prof.Susan Gaer (President of CATESOL, USA, Prof. Jirada Wudthangayagorn (Chulalangkorn University, Thailand), Dr. Bradley Horn (RELO, USA), Prof. Joko Nurkamto (President of TEFLIN, Indonesia), Dr. Willy A Renandya (Nanyang Technological University, Singapore), Prof. Yenni Rozimela (Universitas Negeri Padang, Indonesia), Dr. Gumawang Jati (ITB Bandung, Indonesia), Prof. Suwarsih Madya (UNY Yogyakarta, Indonesia), Prof. Ali Saukah (UMKT Samarinda, Indonesia), Prof. Yenni Rozimela (British Council) dan Dr. Subhan Zein (University of Queensland, Australia).

Kami mengundang para guru, peneliti, dosen dan mahasiswa untuk berpartisipasi dalam konferensi ini. Silahkan mendaftar melalui situs berikut ini : The 67th TEFLIN International Virtual Conference & The 9th ICOELT, 2021 – FBS Universitas Negeri Padang, West Sumatra, Indonesia (unp.ac.id)

CALL FOR PAPER

CALL For PAPER

The English Department of Universitas Negeri Padang is proud to present  “The Fourth International Seminar on English Language and Teaching (ISELT-4)” in 11-12 May, 2016

The International Seminar on English Language & Teaching (ISELT) is an annual seminar organized by English Department, Faculty of Languages and Arts, Universitas Negeri Padang, Indonesia.

Given the magnitude and the generally perceived success of SELT in 2013 and ISELT 2014 and 2015, we hope ISELT-4 2016  will bring comparable success and more impact on our understanding of the English Language and its teaching and our professional development as English Language researchers and ELT practitioners which in turn will bring most benefits to our students.

Read more