Sebanyak 9 orang dosen Departemen Bahasa dan Sastra Inggris, FBS UNP lolos seleksi sebagai Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kampus Mengajar 5 Tahun 2023. Kesembilan dosen tersebut yaitu; Delvi Wahyuni, S.S, MA, Nova Yulia, S.Hum, M.Pd, Witri Oktavia, S.Pd, M.Pd, Damai Yani, S.Hum, M.Hum, Maulluddul Haq, S.Hum, M.Arts, Lafziatul Hilmi, S. Pd., M. Pd, Ririn Ovilia, S. Pd., M. Pd, Rifki Oktoviandry, S.Pd., M.Hum., dan Syafitri Ramadhani, M.Pd, Bapak Ibu dosen akan ditugaskan sebagai pendamping mahasiswa di berbagai kabupaten kota di Provinsi Sumatera Barat, seperti Kota Padang, Kabupaten Agam, Kabupaten Tanah Datar, Kabupaten 50 Kota, Kabupaten Solok Selatan, dan Kabupaten Pasaman.
Kampus Mengajar merupakan sebuah program di satuan pendidikan dasar yang termasuk ke dalam program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Kegiatan ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar di luar kelas selama 1 semester dengan menjadi mitra guru dalam berinovasi di sekolah sasaran serta mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas. Program ini mempunyai fokus pada peningkatan kemampuan literasi dan numerasi siswa di SD maupun SMP di berbagai daerah di Indonesia.
Masa penugasan mahasiswa beserta dosen akan dimulai dari tanggal 20 Februari hingga 16 Juni 2023, dan akan ditutup dengan penarikan mahasiswa pada tanggal 19 Juni 2023. Pada bulan Januari dan awal Februari akan diisi dengan pembekalan kepada dosen dan mahasiswa terkait program Kampus Mengajar 5.