Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) tahun masuk 2023 Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang dibuka secara resmi oleh Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum pada Minggu (20/8) di Medan Nan Balinduang Kampus FBS UNP Air Tawar Padang.
Kegiatan dilaksanakan dalam satu hari, dimulai pada pagi hari untuk tingkat fakultas dan dilanjutkan di siang hari untuk tingkat departemen. Dalam Sambutannya, Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum menyampaikan selamat dan sukses kepada mahasiswa baru dan berharap mahasiswa baru bisa berprestasi secara akademik, bakat dan minat di tingkat nasional dan tingkat internasional. Selain itu diharapkan juga mahasiswa baru bisa aktif dalam kegiatan organisasi mahasiswa yang tersedia mulai dari tingkat departemen, fakultas, maupun universitas. Lebih lanjut Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum juga menekankan mahasiswa baru untuk mengikuti kegiatan lanjutan Krida dan Subuh Mubarak di Mesjid Raya Al-Azhar UNP.