PRODI PENDIDIKAN BAHASA JEPANG KEMBALI KIRIM MAHASISWA MAGANG KE JEPANG

Sebanyak 17 orang mahasiswa prodi Pendidikan bahasa Jepang Universitas Negeri Padang berangkat ke Jepang untuk mengikuti kegiatan magang. Mahasiswa yang mengikuti kegiatan magang ini akan bekerja di beberapa hotel atau ryokan (penginapan ala Jepang) di berbagai prefektur di Jepang.

Keberangkatan ke Jepang akan dilakukan secara bertahap selama bulan April. Sebelum berangkat, mahasiswa dilepas oleh Kepala Departemen Bahasa dan Sastra Inggris, Sekretaris Departemen, Kaprodi Pendidikan Bahasa Jepang, dan segenap dosen Pendidikan Bahasa Jepang. Para dosen juga memberikan wejangan dan nasihat kepada mahasiswa yang akan berangkat agar bekerja dengan disiplin dan tetap menjaga kesopanan selama di Jepang.

Keberangkatan tanggal 2 April diikuti oleh 8 orang mahasiswa dengan nama Amelia Cantika Dewi, Entik Mayyiratu, Fatimah Azzahra, Hanifah Fauziah, Sukma Murni Wardani Siregar, Rahmi Febrianti, Rama Tri Wulandari, dan Vivi Olivia. Keberangkatan tanggal 17 April diikuti oleh 5 orang mahasiswa yaitu, Chyntia Marcelina Yevana, Dona Oktavia, Febri Ali Fandani, M.Fadil Aksar, dan Ni’mat Ismatullah. Sedangkan keberangkatan tanggal 27 April diikuti oleh 4 mahasiswa, Dhani Fajri, Dhea Putri Ayuni, Dyana Fitria Azzahra dan M. Rahul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *