Pelatihan Soft Skill 2023 Departemen Bahasa dan Sastra Inggris

Pada tanggal 20 – 21 Januari 2023, Departemen Bahasa dan Sastra Inggris UNP mengadakan Pelatihan Soft Skill dengan tema “Time Management and Practical Assertive Communication” bertempat di Villa Rumah Kayu Lubuk Minturun.

Kegiatan diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dan tenaga kependidikan dari Departemen Bahasa dan Sastra Inggris Universitas Negeri Padang.

Pada hari pertama, Departemen Bahasa dan Sastra Inggris menampilkan video Kaleidoskop Departemen selama 4 tahun yang dilanjuti dengan kegiatan lain nya seperti permainan yang mengasah ketepatan dan kegiatan barbeque.

Hari kedua, para peserta mengikuti Senam Pagi dengan instruktur senam yang bernama Kak Ari. Kegiatan berlanjut dengan permainan berkelompok yang melatih kekompakan peserta.

Jurusan Bahasa Inggris UNP Adakan Workshop Pengembangan RPS Berbasis Case Method dan Team-Based Project

Jumat (04/3) Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris mengadakan workshop Pengembangan RPS Case Method dan Team-Based Project secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting.  Dalam kegiatan ini, jurusan Bahasa dan Sastra Inggris menghadirkan Dr. Uwes Anis Chaeruman,M.Pd., dosen Universitas Negeri Jakarta sebagai pemateri.

Kegiatan ini dibuka oleh Dekan fakultas Bahasa dan Seni, Prof, Ermanto, S.Pd,M.Hum. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa Rencana Pembelajaran Semester (RPS) berbasis kasus dan proyek merupakan salah satu penilaian dalam indikator kinerja utama perguruan tinggi. Beliau menambahkan bahwa  Universitas Negeri Padang saat ini berada pada posisi ke-4 se -Indonesia dalam IKU 2021 PTN BLU. 

Dekan sangat mengapresiasi jurusan Bahasa inggris yang sudah mengadakan kegiatan ini untuk pertama kalinya di Fakultas Bahasa dan Seni. Ia mengharapkan agar semakin banyak mata kuliah yang menerapkan pembelajaran berbasis kasus dan proyek agar Indikator Kinerja Utama UNP pada umumnya dan Fakultas Bahasa dan Seni khususnya semakin meningkat dari waktu ke waktu.  

Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS UNP Lakukan Sosialisasi Program IISMA 2022

Padang, fbs.unp.ac.id – Pimpinan Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris, Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang melakukan kegiatan sosialisasi Program IISMA Program Kemendikbud Riset Dikti tahun 2022 kepada mahasiswa. Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan secara virtual pada Jumat (25/2) siang ini.

Dalam sambutannya, Dekan FBS Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. menyatakan bangga kepada mahasiswa FBS UNP yang lulus dan telah mengikuti Program IISMA tahun 2021 yang lalu dan melalui kegiatan sosialisasi ini semakin menambah jumlah yang dapat diterima pada Program IISMA tahun 2022.

“Program IISMA Kemendikbud Riset Dikti tahun 2022 ini merupakan peluang besar bagi mahasiswa khususnya mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris. IISMA ini adalah program mahal yang harus Anda dapatkan,” tambah Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum.

Ketua Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS Universitas Negeri Padang, Desvalini Anwar, S.S., M.Hum., Ph.D., mendorong mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris secara khusus dan mahasiswa Universitas Negeri Padang untuk mengikuti Program IISMA Kemendikbud Riset Dikti RI.

Pada kesempatan itu, Desvalini Anwar, S.S., M.Hum., Ph.D. menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi Program IISMA Kemendikbud Riset Dikti RI diharapkan dapat mengantarkan mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris khususnya dan mahasiswa Universitas Negeri Padang pada Program IISMA untuk tahun 2022,

“Pada Program IISMA tahun 2021 yang lalu, dari 3000 mahasiswa peminat ternyata yang lulus atau diterima sebanyak 900 mahasiswa yang ikut Program IISMA dari perguruan tinggi di Indonesia dengan 73 universitas dari 31 negara dan 4 benua. Untuk tahun 2022 semakin bertambah jumlah universitas di dunia yang menyatakan ikut bekerja sama,” tambah Desvalini Anwar, S.S., M.Hum., Ph.D.

Untuk memotivasi mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS Universitas Negeri Padang, dihadirkan alumni IISMA tahun 2021 untuk berbagi pengalaman selama di luar negeri. Mereka adalah Azriela Aurel Novisa Sari, University of Strathclyde, Scotland; Muhammad Alhadi, University of Pennsylvania, United States; Muhammad Alif Rizkiawan, University of Pcs, Hungary; Selvina Salsabila, Palack University Olomouc, Czech Republic; Ridhatul Fadhli, Korea University. (ET)

Sumber: fbs.unp.ac.id

Pendidikan Bahasa Inggris Mendapatkan Akreditasi Unggul

Padang fbs.unp.ac.id – Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang Khususnya Departemen Bahasa dan Sastra Inggris mendapat kado akhir tahun dengan keluarnya Peringkat Akreditasi Unggul untuk Program Studi Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris (S1). Hal ini disampaikan oleh Dekan FBS UNP, Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. setelah kegiatan sosialisasi awal persiapan pencanangan FBS UNP menjadi Fakultas yang menerapkan Zona Integritas (31/12).

Program Studi Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris merupakan peringkat unggul perdana yang dimiliki FBS UNP dan di UNP. Ini terwujud Karena hasil kerjasama yang baik dari semua pihak.

FBS UNP saat ini memiliki 15 Program Studi, dengan rincian 1 terakreditasi Unggul, 6 terakreditasi A, dan 8 terakreditasi B. Tiga yang terakreditasi B ini merupakan Prodi Baru yang diakreditasi pada tahun 2020. Prodi baru tersebut baru memiliki lulusan pada tahun akhir 2020 dan 2021 ini.

Jurusan Bahasa Inggris FBS UNP Sukses Laksanakan Konferensi TEFLIN ke- 67 dan ICOELT ke-9 secara Daring

Jurusan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang sukses melaksanakan konferensi TEFLIN ke-67 dan ICOELT ke-9 secara daring (9-11 September 2021). Konferensi TEFLIN tahun ini merupakan konferensi TEFLIN pertama yang dilaksanakan secara daring setelah diundur satu tahun sebelumnya karena pandemi COVID-19. Prof.Dr.M.Zaim selaku ketua pelaksana konferensi TEFLIN ke-67 ini mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak yang ikut menyukseskan konferensi terbesar dalam bidang pengajaran bahasa Inggris di Indonesia ini.

Konferensi TEFLIN-ICOELT yang bertemakan ” English Language Teaching and Learning Beyond The Border: Humanity, Innovation, Technology, and Communication ” ini menghadirkan banyak pakar di bidang pengajaran bahasa Inggris yang berasal dari berbagai negara seperti Prof. Beverly Derewianka dari Australia, Dr. Willy Renandia dari Singapura, Dr. Bradley Horn dari USA, Prof.Jihyeon Jeon dari Korea Selatan, Dr. Susan Gaer dari USA , Dr.Subhan Zein dari Australia, Dr. Gumawang Jati dari Indonesia , Prof.Joko Nurkamto dari Indonesia, Prof.Jirada Wudhthayagorn dari Thailand, Prof Ali Saukah dari Indonesia dan Prof. Yenni Rozimela dari Indonesia. Selain itu, konferensi ini juga diikuti oleh banyak pemakalah yang berasal dari dalam dan luar negeri.

Untuk tahun depan, konferensi TEFLIN akan dilaksanakan secara hybrid di Universitas Negeri Malang. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi situs berikut ini : Asia TEFL – Asia TEFL 2022 (um.ac.id) (RY)

Seminar Nasional Bahasa Jepang ke-III (MINASAN III) 2021

Pembelajaran Bahasa Jepang di Era Digital Live on Zoom pada Sabtu, 18 September 2021 bersama, Keynote Speaker:
– Shigemura Miyoko 先生 (Japan Fondation)
– Dr. Rina Supriatnaningsih, M.Pd. 先生 (UNNES)
– Rita Arni, S.Hum., M.Pd 先生 (UNP)

dengan Sub tema:
✔ Pembelajaran Bahasa, Sastra, dan Budaya Jepang
✔ Pemanfaatan Linguistik dan Sastra pada pembelajaran Bahasa Jepang
✔ Pemanfaatan Budaya Jepang pada Pembelajaran Bahasa Jepang
✔ Evaluasi dan Penilaian Pemebelajaran Bahasa Jepang (tes/ non tes)
✔ dan lain lain

Tanggal Penting
📌tenggat abstrak: 14 Agustus 2021
📌 tenggat Full Paper : 4 September 2021
📌tenggat pendaftaran & pembayaran: 13 September 2021

Biaya:
Peserta & Pemakalah FREE ‼️(e-Sertifikat & pendaftaran)
Pemakalah 150 K (e-publikasi ber-ISBN)

Pembayaran
No rek BRI 1269-01-013325-53
a/n Nova Yulia

Registrasi dilakukan di halaman web silahkan kunjungi minasan.fbs.unp.ac.id

Abstrak & Fullpaper dikirim ke alamat email kami minasan@fbs.unp.ac.id

Narahubung:
– Yory 085376340974
– Aty 085264446550

International Conference on English Language and Teaching 2018

LogoEnglish Department of FBS Universitas Negeri Padang will conduct an international the 6th International Conference on English Language and Teaching (ICOELT-6) which is scheduled to be held from 25th -26th of July 2018 in Padang, Indonesia under the theme “Literacy and Competency in EFL Learning in the 21st Century.”

ICOELT-6 is the annual conference (previously known as ISELT) which attended by national and international speakers. In the ISELT-5 that was conducted last  year, the proceedings was published by Atlantis Press. These proceedings were indexed by Web of Science or previously known as Thomson Reuters.

The 6th International Conference on English Language and Teaching invites all researchers to submit abstracts of their research paper to be eligible to be able to present at the Conference under the following tracks but not limited to:

  • Multimedia and ICT in EFL learning
  • Digital literacy for EFL learning
  • Critical literacy for EFL learning
  • Critical discourse analysis and EFL learning
  • Arts in English language teaching
  • Communicative competence for EFL learning
  • Culture and literature in English language teaching
  • English studies in the 21st century
  • Teaching English for specific purposes
  • Inclusive English language teaching
  • Teacher training and development
  • Translation studies and language teaching
  • English for young learners

For details please visit the web of the conference in this link.

Alumni Registration

Salam Alumni Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS/FBSS/FPBS/FKSS Universitas Negeri Padang/IKIP Padang. Saat ini ketua Ikatan Alumni Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris adalah Drs. Jufri, M.Pd. milist alumni dapat bergabung pada jurdikbing dengan menghubungi Dr. Zul Amri, M.Ed. Untuk pendaftaran Grup WhatsApp melalui Havid Ardi, S.Pd., M.Hum.

Dalam menyukseskan akreditasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris FBS Universitas Negeri Padang 2015, Kami mengundang Alumni Jurusan Bahasa dan Sastra Inggris FBS UNP untuk mengisi Angket Tracer Study berikut: